Berita

Pemasangan Jaringan Internet dan Hotspot Pada Wantilan Banjar Dinas Sebunibus Dalam Rangka Peningkatan Akses Komunikasi Warga Desa Sakti Banjar Dinas Sebunibus Kecamatan Nusa Penida – Kabupaten Klungkung

 (26 Mei 2023 - 27 Mei 2023)

Jarrakposbali.com – Program Studi D2 Administrasi Jaringan Komputer salah satu prodi di bawah Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Bali senantiasa siap menyumbangkan ilmu pengetahuan dan keahlian yang dimiliki untuk membantu masyarakat secara luas. Salah satu bentuknya adalah kegiatan pengabdian kepada msyarakat. Maka pada tanggal 26 Mei 2023 dan 27 Mei 2023 Program Studi D2 AJK mengadakan pengabdian kepada masyarakat di Desa Sakti Banjar Sebunibus. Bentuk pengabdian yang dilakukan adalah melakukan pemasangan Jaringan Internet dan Hotspot gratis dalam rangka peningkatan akses komunikasi warga Banjar Sebunibus.

Adapun tujuan dari pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang akan dilaksanakan di Banjar Sebunibus adalah:

a. Mewujudkan Tridharma Perguruan Tinggi khususnya dharma pengabdian kepada masyarakat

Advertisement

b. Menyumbangkan ilmu pengetahuan dan keahlian yang dimiliki oleh civitas akademika Program Studi Administrasi Jaringan Komputer Jurusan Teknik Elektro bagi masyarakat, khususnya warga Desa Adat/Banjar Dinas Sebunibus, Desa Sakti, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung.

c. Melalui pemasangan internet di banjar, warga dapat memiliki akses terhadap informasi yang lebih luas dan terbuka, yang sebelumnya mungkin sulit dijangkau. Dengan adanya layanan publik yang dapat diakses secara online, warga juga dapat lebih mudah mendapatkan akses ke layanan pemerintah.

Adapun manfaat dari pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Desa Sakti Banjar Sebunibus adalah:

a. Meningkatkan akses informasi dan pengetahuan: Dengan akses internet yang mudah, warga dapat memperoleh informasi dan pengetahuan yang lebih luas dan beragam, seperti informasi kesehatan, pendidikan, peluang usaha, dan lain sebagainya.

b. Meningkatkan pengembangan usaha: Dengan adanya akses internet yang mudah, warga dapat mengembangkan usaha mereka, seperti usaha rumahan atau usaha mikro, dengan memanfaatkan internet untuk pemasaran atau pengelolaan bisnis.

c. Meningkatkan kualitas layanan: Dengan akses internet yang mudah, warga dapat memperoleh akses yang lebih baik ke layanan, seperti pelayanan kesehatan, pendidikan, dan lain sebagainya.

d. Meningkatkan penguasaan teknologi informasi dan komunikasi: Dengan adanya akses internet yang mudah, warga masyarakat dapat belajar dan memperoleh keterampilan baru yang berkaitan dengan teknologi informasi dan komunikasi, sehingga dapat meningkatkan kualitas hidup mereka.

e. Meningkatkan konektivitas antar desa: Dengan adanya akses internet yang mudah, warga masyarakat dapat terhubung dengan banjar serta desa lain dan memperoleh informasi yang berguna dari desa-desa lain, sehingga dapat meningkatkan konektivitas antar desa dan meningkatkan kerja sama dalam pengembangan desa.

f. Menjadi salah satu media promosi yang efektif untuk mensosialisasikan keberadaan institusi Politeknik Negeri Bali, khususnya Program Studi Administrasi Jaringan Komputer Jurusan Teknik Elektro, sekaligus diharapkan mampu memberikan citra institusi yang baik kepada masyarakat yang pada akhirnya mampu meningkatkan daya saing Politeknik Negeri Bali sebagai salah satu perguruan tinggi yang diminati.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button