BangliBeritaDaerahPemerintahan

Pelantikan PMR se-Bangli dan Peringatan HUT PMI ke-78 di Kabupaten Bangli

Jbm.co.id-BANGLI | Upacara Peringatan HUT PMI ke-78 di Kabupaten Bangli dan sekaligus pelantikan PMR se-Bangli oleh Wakil Bupati Bangli yang juga selaku Ketua Pengurus PMI Kabupaten Bangli I Wayan Diar di Alun-alun Kota Bangli Senen, 25 September 2023.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh perwakilan Pengurus PMI Provinsi Bali, Dewan Kehormatan PMI Kabupaten Bangli, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Bangli dan perwakilan Kepala SMA, SMP dan SD se-Kabupaten Bangli.

Bulan September menjadi moment yang sangat istimewa bagi seluruh insan PMI. dimana tahun 2023 ini PMI memperingati hari lahirnya ke-78 tahun.

Advertisement

PMI diresmikan dan didirikan pada pendahulu kita 17 hari setelah kemerdekaan Indonesia, artinya PMI ini begitu penting, sehingga lebih dahulu dibandingkan banyak lembaga-lembaga nasional lain yang tentu juga mempunyai pengabdian yang sangat tinggi kepada bangsa ini. Palang merah dan bulan sabit merah di seluruh dunia ini pengabdiannya sesuai prinsip-prinsip kemanusiaan.

Foto: Upacara Peringatan HUT PMI ke-78 di Kabupaten Bangli dan sekaligus pelantikan PMR se-Bangli oleh Wakil Bupati Bangli yang juga selaku Ketua Pengurus PMI Kabupaten Bangli I Wayan Diar, senin, 25/09/2023 di Alun-alun Kota Bangli Senen, 25 September 2023.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Bangli sekaligus Ketua Pengurus PMI Kabupaten Bangli I Wayan Diar mengatakan, kemanusiaan, Kesamaan, kenetralan, kemandirian, kesukarelaan, kesatuan dan kesemestaan, itulah prinsip pokok yang harus dipahami oleh semua relawan, pengurus dan kita semua merupakan keluarga besar palang merah untuk membantu masyarakat.

“Hari ini adalah hari yang berbahagia untuk kita semua, dimana kita bisa berkumpul bersama dengan satu tujuan satu visi misi khususnya untuk kemajuan PMI di Kabupaten Bangli,” katanya.

Ditambahkan Wayan Diar, selain memperingati hari PMI, juga disahkan, dilantik unit-unit PMR mula, Madya, Wira yang sudah terbentuk di masing-masing sekolah se-Kabupaten Bangli.

Dengan dilantiknya unit-unit PMR pihaknya berharap agar bisa berkelanjutan berkesinambungan kedepannya dengan anggota PMR ditiap-tiap unit bisa semakin bertambah setiap tahunnya.

Disampaikan pula, PMR merupakan sebuah wadah penguatan karakter remaja dalam memupuk sikap kepedulian mereka kepada sesama dan lingkungan sekitar,untuk memperkokoh sendi-sendi budaya dan karakter bangsa dalam membangun indonesia yang kuat, bersatu dalam bingkai NKRI.

“Dengan anak-anak disiplin, yang cerdas dan terampil berjiwa Pancasila akan menjadi generasi penerus Bangsa yang visioner dan menjadi pelopor perubahan ke arah yang lebih baik,” tutupnya. (surya).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button