Berita

Melanggar Traffic Light, Pengendara Motor Terlempar di Sambar Truk

Mangupura, Jarrakposbali.com | Kejadian kecelakaan maut menimpa seorang pengendara sepeda motor di perempatan Desa Penarungan, Mengwi, Sabtu( 4/3/2023) pukul 17.00.

Menurut saksi mata di lokasi, pengendara motor jenis N Max warna ungu metalic meluncur cepat dari arah utara saat traffic light menyala merah. Dalam waktu yang bersamaan dari arah timur melintas mobil truk yang mengangkut sepeda motor.

Ket foto : Kondisi motor

Baik motor maupun truk tidak mampu menghindar sehingga tabrakan maut pun tidak mampu terelakkan sehingga pengendara motor bersama motornya terlempar di sudut trotoar. Pengendara yang menurut informasi sementara berasal dari Desa Blahkiuh tertindih motornya yang sudah ringsek, hingga plat motornya pun tidak terbaca.

Advertisement

Hingga berita ini ditulis,jurnalis Jarrakposbali belum bisa mendapat keterangan lebih lanjut karena situasi masih panik. Pengendara yang mengalami luka-luka langsung di larikan ke RS Mangusada.

Demikian juga pengemudi truk belum bisa dimintai keterangannya karena kejadian tersebut masih ditangani oleh pihak kepolisian.(wayan/megga)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button