Berita

Diupayakan Anggaran Perubahan, Ketua DPRD Badung Putu Parwata Siap Fasilitasi Pembangunan Pura Kampus UGM

Jbm.co.id-BADUNG | Ketua DPRD Badung Putu Parwata menerima audensi dari Panitia Pembangunan Pura Kampus UGM (Universitas Gadjah Mada) yang diwakili oleh KAGAMA (Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada) Bali di ruang kerjanya, Kantor DPRD Kabupaten Badung, Senin, 12 Juni 2023.

Audensi dipimpin oleh Ketua KAGAMA Bali, I Gusti Agung Ngurah Diatmika didampingi Arya Suharja, Made Wartana, Ketut S. Setiawan, Gede Mantrayasa.

Kedatangan mereka guna meminta dukungan Pemerintah Kabupaten Badung dalam mewujudkan pembangunan pura untuk mahasiswa dan civitas akademika yang beragama Hindu di kampus UGM.

Advertisement

Dalam mewujudkan jati diri sebagai Universitas Pancasila, maka UGM membangun fasilitas kerohanian bagi semua pemeluk agama di lingkungan UGM berupa tempat ibadah yang meliputi pura, gereja, wihara, dan klenteng. Semua tempat ibadah tersebut akan dibangun berdampingan dalam satu kawasan dan melengkapi masjid kampus yang sudah terlebih dahulu dibangun di lingkungan kampus UGM.

Ketua DPRD Badung Putu Parwata menyambut baik rencana pembangunan pura di kampus yang berlokasi di Sleman, Yogyakarta tersebut.

“Kami menerima silaturahmi dari KAGAMA khususnya di Bali. Mereka menyampaikan beberapa program yang akan dilaksanakan di kampus UGM, antara lain bagaimana membuat kampus itu sebagai gerakan persatuan dan keberagaman yang ada di Indonesia. Salah satu yang ingin diwujudkan adalah pembangunan pura,” terangnya.

Menurutnya, pembangunan fasilitas tempat ibadah semua agama, termasuk salah satunya pura merupakan bentuk kebersamaan berbasis keberagamaan. Oleh karena itu, dalam audensi ini, Panitia Pembangunan Pura Kampus UGM meminta bantuan dari Pemerintah Kabupaten Badung untuk mendukung terwujudnya pura tersebut.

Menyikapi hal tersebut, Putu Parwata menyebutkan akan diupayakan pada anggaran perubahan. Bahkan, pihaknya bersama-sama dengan pimpinan DPRD siap memfasilitasi untuk membantu supaya pembangunan tempat ibadah, khususnya pura di UGM segera bisa terwujud.

“Mudah-mudahan dalam anggaran perubahan ini, Badung bisa berpartisipasi untuk Indonesia. Dengan demikian keberagamaan dan kebersamaan itu bisa diwujudkan di kampus UGM,” pungkas Sekretaris DPC PDIP Badung tersebut. (ace).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button