BeritaDaerahLingkungan HidupPemerintahan

Babinsa Desa Pesagi dan Warga Gelar Gotong Royong Pembuatan Bak Penampungan dan Pemasangan Pipa Air

Jbm.co.id-TABANAN | Babinsa Desa Pesagi Koramil 08/Penebel Kodim 1619/Tabanan Peltu I Kompyang Sumertayasa bersama warga bahu membahu mempersiapkan material untuk pembuatan bak penampungan air bersih yang berlokasi di Sungai Ngigih, yang nantinya akan disalurkan ke pemukiman warga Banjar Dinas Pagubugan, Desa Pesagi, Kecamatan Penebel, Kabupaten Tabanan, Rabu, 20 September 2023.

Dalam kegiatan gotong royong ini, terlihat Babinsa bersama warga saling bekerjasama untuk mengangkut material pasir yang nantinya akan digunakan dalam pembuatan bak penampungan air bersih tersebut.

Saat dikonfirmasi, Babinsa Desa Pesagi Peltu I kompyang Sumertayasa mengatakan, bahwa sebagian besar masyarakat di Desa Binaannya, yakni Desa Pesagi mengalami kesulitan dalam memenuhi kebutuhan air bersih.

Advertisement

“Seperti yang kita ketahui, bahwa air merupakan salah satu kebutuhan utama yang harus terpenuhi dengan cukup. Oleh sebab itu, kami bersama warga melaksanakan gotong royong agar masyarakat tidak lagi harus jauh-jauh ke sumber mata air untuk mengambil air guna memenuhi kebutuhan sehari-harinya,” terangnya.

Tidak hanya itu, Peltu I kompyang Sumertayasa juga menambahkan, kegiatan yang dilaksanakan ini merupakan bentuk dukungannya sebagai Babinsa di wilayah dan merupakan implementasi kegiatan pembinaan teritorial babinsa dalam mendukung percepatan pembangunan yang ada di kampung ini, khususnya pembangunan infrastruktur umum bagi seluruh warga binaannya, sehingga dengan begitu, secara otomatis akan juga membantu peningkatan kesejahteraan seluruh masyarakat.

“Saya juga berharap kepada seluruh warga, jika nanti pembuatan bak penampungan dan pemasangan pipa selesai dan air dapat dialirkan ke pemukiman, agar kita semua dapat merawat dan menjaga dengan baik instalasi pipa air ini, sehingga penyaluran air bersih dikampung ini dapat tetap terdistribusi dengan baik dan dalam jangka waktu yang lama,” pungkasnya. (kyn).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button