BadungBeritaDaerahHukum dan KriminalPolri

Antisipasi Curanmor, Kapolsek Mengwi Pimpin Hunting Sistem di Halaman Depan Mako Polsek Mengwi

Jbm.co.id-BADUNG | Kapolsek Mengwi, Kompol I Ketut Adnyana T.J., S.Sos., S.H., M.M., memimpin langsung kegiatan Kegiatan Hunting Sistem, yang bertempat di halaman depan mako Polsek Mengwi, Kamis, 18 April 2024 pukul 08.40 WITA.

Dalam kegiatan tersebut, turut hadir Kanit dan Panit Polsek Mengwi beserta seluruh anggota Polsek Mengwi.

Pada kesempatan tersebut, Kapolsek Mengwi, Kompol I Ketut Adnyana T.J., S.Sos., S.H., M.M., menyampaikan kegiatan Hunting Sistem oleh Polsek Mengwi bertujuan, untuk mengantisipasi banyaknya curanmor yang memakai modus operandi pelaku, dengan mengganti plat motor dan membuat STNK baru yang marak dilakukan oleh pelaku tindak kriminal.

Advertisement
Foto: Kapolsek Mengwi, Kompol I Ketut Adnyana T.J., S.Sos., S.H., M.M., memimpin langsung kegiatan kegiatan Hunting Sistem, yang bertempat di halaman depan mako Polsek Mengwi, Kamis, 18 April 2024 pukul 08.40 WITA.

Disebutkan, hasil dalam pelaksanaan kegiatan Hunting Sistem masih ditemukan masyarakat yang melakukan pelanggaran meliputi Tanpa STNK nihil, Tanpa SIM nihil dan Tanpa Surat-Surat sebanyak 2 orang.

“Untuk barang bukti yang ditahan oleh anggota Lantas Polsek Mengwi meliputi STNK nihil, SIM nihil, Ranmor R2 1 Unit motor Honda Vario warna hitam dengan Nopol DK 6155 ACW dan 1 Unit motor Honda CBR warna hitam dengan nopol DK 4472 FCN,” paparnya.

Dalam pelaksanaan Hunting Sistem juga dilaksanakan teguran simpatik sebanyak 20 orang kepada masyarakat, guna mengedukasi pengendara untuk lebih berhati-hati, dalam berkendara di jalan raya.

“Seluruh rangkaian kegiatan Hunting Sistem di Mako Polsek Mengwi berakhir dengan tertib, aman dan lancar,” tutupnya. (red).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button