BeritaBreaking NewsEdukasi & MotivasiHukumLingkunganNasional

Ditandai Pemukulan Gong, Pemerintah Provinsi Bali Resmi Terbitkan Pedoman Teknis Implementasi Peraturan Gubernur Bali Energi Bersih

Jbm.co.id-DENPASAR | Pedoman Teknis Penyelenggaraan Bangunan Gedung Hijau, dalam rangka Implementasi Bali Energi Bersih secara resmi diterbitkan Pemerintah Provinsi Bali yang ditandai pemukulan gong oleh Wakil Gubernur Bali, Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati atau akrab disapa Cok Ace di Hotel Prime Plaza, Sanur, Denpasar, Selasa, 28 Pebruari 2023.

Peluncuran Pedoman Teknis tersebut melalui Keputusan Gubernur Bali Nomor 879 tahun 2022 yabg diselenggarakan Pemerintah Provinsi Bali bersama dengan Global Building Performance Network (GBPN), Center of Excellence Community Based Renewable Energy (CORE) Universitas Udayana menandai berlakunya Pedoman Teknis Penyelenggaraan Bangunan Gedung Hijau dalam rangka Implementasi Bali Energi Bersih sebagai salah satu panduan dalam pengembangan bangunan yang lebih hemat energi di Kota/ Kabupaten di Provinsi Bali.

Foto: Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati (Cok Ace) saat resmi menerbitkan Pedoman Teknis Implementasi Pergub Bali Energi Bersih di Hotel Prime Plaza, Sanur, Denpasar, Selasa, 28 Pebruari 2023.

Dalam sambutan Gubernur Bali, I Wayan Koster yang dibacakan Wakil Gubernur Bali, Tjok Oka Artha Ardana Sukawati (Cok Ace) menyatakan, bahwa Penerbitan Pedoman Teknis untuk Bangunan Gedung ini merupakan langkah nyata Pemerintah Provinsi Bali untuk mendukung agenda nasional pemerintah Indonesia guna memenuhi capaian karbon netral atau Net Zero Emission (NZE) selambat-lambatnya pada 2060 melalui sektor bangunan. Selain itu, langkah ini merupakan bentuk upaya Pemerintah Provinsi Bali dalam melakukan upaya transisi energi secara berkelanjutan sebagai bentuk tindak lanjut dari agenda prioritas G20.

“Dengan dukungan seluruh Kota dan Kabupaten di Provinsi Bali, diharapkan bahwa penerapan seluruh ketentuan dalam pedoman teknis ini dapat memungkinkan Provinsi Bali untuk menghemat penggunaan listrik hingga 50 persen, air hingga 55 persen dan penurunan emisi CO2 hingga 50 persen dari business as usual. hal ini akan memberikan peluang bagi Provinsi Bali untuk mengalokasikan energi yang akan berhasil dihemat kelak berkat penerapan Pedoman Teknis untuk Bangunan Gedung guna kemanfaatan prioritas pembangunan lainnya seperti pengembangan transportasi publik,” terangnya.

Lebih lanjut, dipaparkan, bahwa Pedoman Teknis untuk Bangunan Gedung ini merupakan bagian dari rangkaian implementasi Peraturan Gubernur (PerGub) Bali Nomor 45/2019 tentang Bali Energi Bersih yang memandatkan penyelenggaraan konservasi energi melalui pengembangan Bangunan Hijau dengan menyeimbangkan energi pemakaian dengan yang dihasilkan atau Zero Energy Building. Untuk mewujudkan mandat tersebut, Pedoman Teknis
untuk Bangunan Gedung ini memberikan penyelenggaraan Bangunan Gedung yang menghasilkan efisiensi energi listrik dan Sumber Daya Air yang dilengkapi dengan penerapan energi terbarukan melalui penggunaan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Atap pada Bangunan Gedung.

Ditambahkan, Pedoman Teknis untuk Bangunan Gedung ini merupakan instrumen pelengkap dari Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Nomor 21 Tahun 2021 tentang Penilaian Kinerja Bangunan Gedung Hijau yang ditujukan untuk mendorong penerapan bangunan-bangunan hijau yang lebih luas dan terukur di Provinsi Bali.

“Pedoman Teknis untuk Bangunan Gedung disusun sebagai petunjuk perancangan yang mengimplementasikan persyaratan bangunan gedung hijau yang berlaku bagi pendirian bangunan baru sesuai klasifikasi kompleksitas bangunan, yaitu bangunan sederhana, termasuk rumah tinggal dan bangunan tidak sederhana. Pedoman Teknis ini dilengkapi dengan alat bantu perhitungan yang akan membantu perancang bangunan guna mendukung perwujudan ketetapan persyaratan sekaligus menyeragamkan cara perhitungan dan penilaian pemenuhan persyaratan dalam pengembangan bangunan gedung hijau yang lebih baik di Provinsi Bali,” ungkapnya.

Dalam melakukan penyusunan Pedoman Teknis untuk Bangunan Gedung ini, lanjutnya, Pemerintah Provinsi Bali memperoleh dukungan dari Global Building Performance Network (GBPN) dan Center of Excellence Community Based Renewable Energy (CORE) Universitas Udayana. Sementara itu, GBPN merupakan bagian dari aliansi global CRUX yang mendorong kebijakan iklim cerdas di seluruh dunia.

Pada kesempatan tersebut, Executive Director GBPN, Peter Graham menyampaikan, bahwa Pedoman Teknis ini akan menjadi salah satu panduan utama bagi Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota di Provinsi Bali dalam upaya pengembangan bangunan yang hemat energi dan yang lebih baik. Bahkan, Provinsi Bali sebagai provinsi pertama di Indonesia dengan inisiatif pengelolaan upaya konservasi energi sekaligus yang pertama meluncurkan Pedoman Teknis pengembangan Bangunan Hijau sebagai bagian dari rangkaian pelaksanaan kebijakan energi bersih di tingkat provinsi.

Oleh karena itu, imbuh Peter Graham, Pemerintah Daerah memegang peranan kunci dalam mendukung inisiatif agenda mitigasi dan adaptasi iklim nasional. Model inovatif yang diinisiasi oleh Pemerintah Provinsi Bali ini dapat direplikasi oleh berbagai pemerintah daerah lainnya untuk mengakselerasi dekarbonisasi sektor bangunan di Indonesia.

“Pada akhirnya, upaya ini akan mengorientasikan sektor bangunan di Bali menuju sektor bangunan yang lebih efisien energi yang menggunakan energi baru dan terbarukan sebagai langkah menuju capaian karbon netral Indonesia di sektor bangunan pada tahun 2060. Untuk itu, GBPN siap mendukung penuh agenda pembangunan gedung berkelanjutan di Provinsi Bali dan daerah lainnya,” tutupnya. (ace).

Banner Iklan Rafting Jarrak Travel

Related Articles

11 Comments

  1. Just wish to say your article is as amazing. The clearness in your post is just excellent and i can assume you’re an expert in this subject. Fine with your permission allow me to grasp your RSS feed to keep up to date with impending post. Thank you one million and please keep up the enjoyable work.

  2. Great post right here. One thing I’d like to say is most professional fields consider the Bachelor Degree like thejust like the entry level standard for an online college degree. When Associate Qualifications are a great way to start out, completing the Bachelors reveals many good opportunities to various professions, there are numerous internet Bachelor Course Programs available through institutions like The University of Phoenix, Intercontinental University Online and Kaplan. Another concern is that many brick and mortar institutions offer Online variations of their college diplomas but generally for a extensively higher amount of money than the providers that specialize in online course programs.

  3. Someone essentially help to make seriously posts I would state. This is the very first time I frequented your website page and thus far? I surprised with the research you made to create this particular publish amazing. Great job!

  4. Whats up very nice website!! Guy .. Beautiful .. Amazing .. I’ll bookmark your blog and take the feeds also?I am satisfied to search out so many helpful info right here in the put up, we’d like develop more strategies on this regard, thank you for sharing. . . . . .

  5. Great weblog here! Additionally your web site quite a bit up fast!
    What web host are you using? Can I get your affiliate hyperlink to your host?

    I desire my site loaded up as fast as yours lol

  6. Pretty great post. I simply stumbled upon your weblog and wanted to mention that I’ve really loved surfing around your weblog posts. In any case I?ll be subscribing in your feed and I am hoping you write again very soon!

  7. I?d must test with you here. Which isn’t one thing I normally do! I get pleasure from reading a put up that may make individuals think. Additionally, thanks for permitting me to comment!

  8. I’ve learned result-oriented things from a blog post. One other thing to I have recognized is that generally, FSBO sellers can reject you. Remember, they might prefer to not ever use your solutions. But if anyone maintain a steady, professional partnership, offering help and being in contact for around four to five weeks, you will usually be capable of win interviews. From there, a listing follows. Thanks a lot

  9. Hi, Neat post. There’s an issue with your website in internet explorer, may test this? IE nonetheless is the marketplace chief and a big component to other folks will pass over your excellent writing because of this problem.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button