Berita

Mih Dewa Ratu…! Ada Paus Besar Terdampar Lagi di Perairan Jembrana

JEMBRANA, jarrakposbali.com ! Setelah sebelumnya ditemukan terdampar di Pantai Lepang, Klungkung dan di Pantai Yehmalet, Tabanan, Ikan Paus berukuran besar kembali ditemukan terdampar di perairan Jembrana, Sabtu (8/4/2023) siang.

Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan, ikan paus berukuran panjang sekitar 18 meter dan berat sekitar tiga ton tersebut ditemukan terdampar di pesisir pantai Pengragoan, Desa Pengragoan, Kecamatan Pekutatan, Jembrana.

Dua orang warga yang kebetulan berada di pinggir pantai tersebut sekitar pukul 10.15 Wita, melihat benda bulat berukuran besar terombang-ambing dibawa ombak.

Advertisement

Tak berselang lamba benda hitam tersebut semakin ke pinggir dibawa ombak dan benda tersebut ternyata ikan paus berukuran besar.

Seorang warga kemudian mendekat untuk memastikan kondisi paus tersebut. Bahkan warga tersebut sempat merekam paus naas tersebut dengan kamera handphone, kemudian mengunggahnya ke media sosial.

“Saya sih hanya lihat sebentar. Ikan pausnya belum sampai di pinggir pantai, masih agak ketengah. Saya kebetulan saja lewat karena pantai itu kan dekat jalan raya. Tapi waktu itu masih banyak warga yang bergerombol,” ujar Ketut Ardana, warga Yehembang yang kebetulan melintas di dekat lokasi, Sabtu (8/4/2023).

Kapolsek Pekutatan Kompol I Wayan Suastika, SH dikonfirmasi melalui telpon membenarkan adanya ikan paus berukuran besar terdampar di Pantai Yehleh, Desa Pengragoan, Kecamatan Pekutatan, Jembrana.

Menurutnya, hingga sore hari ini bangkai ikan paus tersebut belum dievakuasi maupun dikubur karena tim dari pihak perikanan masih melakukan pemeriksaan terhadap bangkai paus tersebut untuk mengetahui penyebab paus tersebut mati.

“Kemungkinan bangkai paus tersebut akan dikubur nanti malam atau besok pagi,” tutupnya.(ded)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button