BeritaDaerahGianyarLingkungan Hidup

WCD 2023, Relawan Ganjar Bali Gelar Aksi Bersih-Bersih di Pantai Lembeng, Ketewel, Kabupaten Gianyar

Jbm.co.id-GIANYAR | Serangkaian Hari Kebersihan Sedunia atau World Cleanup Day (WCD) 2023, Relawan Ganjar Bali melakukan aksi bersih-bersih pantai di Pantai Lembeng, Desa Adat Lembeng, Ketewel, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, Sabtu, 16 September 2023.

Dalam kegiatan tersebut, Relawan Ganjar Bali dihadiri oleh Ketua DGP8 Bali Linda Rahmawati, Ketua Harian DPW DGP8 I Made Darma dan Ketua Ganjaris DPW Bali Gde Chandra.

Ketua DGP8 Provinsi Bali Linda Rahmawati mengatakan Relawan Ganjar Bali melakukan sinergi kegiatan bersama dalam aksi bersih-bersih di Pantai Lembeng.

Advertisement
Foto: Relawan Ganjar Bali melakukan aksi bersih-bersih pantai di Pantai Lembeng, Desa Adat Lembeng, Ketewel, Kabupaten Gianyar, Sabtu, 16 September 2023.

Dalam aksi bersih-bersih pantai, pihaknya dari Relawan Ganjar Bali juga melibatkan masyarakat dan tokoh masyarakat di Desa Adat Lembeng beserta komunitas bersih-bersih pantai lainnya sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan dan keberadaan sampah plastik yang kian membahayakan.

“Kami, Relawan Ganjar Bali salah satunya DGP8 Bali dan juga ada Ganjaris DPW Bali serta Relawan Spartan Ganjarian. Kami dengan semangat bersinergi lakukan bersih-bersih pantai untuk lingkungan yang lebih baik” terangnya.

Menurutnya, sampah plastik yang dikumpulkan akan diolah kembali menjadi barang yang berguna bagi kehidupan. Sementara, sampah organik berupa daun-daunan dan sejenisnya akan diolah dan dijadikan pupuk organik.

“Kami berharap kedepannya, masyarakat bisa lebih peduli lingkungan sekitar dari sampah plastik agar tidak mencemari lingkungan. Selain itu, kami berharap sampah yang dihasilkan di rumah tangga bisa dipilah di rumah, sebelum dibawa ke TPA,” tutupnya. (ace).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button