BeritaDaerah

AMPI Dukung Arinal Djunaidi, Jelang Musda Golkar Lampung

Lampung, JBM.CO.ID | Usai rapat persiapan agenda Musyawarah Daerah (Musda) yang telah berlangsung di ruang rapat Gedung Graha Karya (8/2), kini situasi internal partai Golkar menghangat.

Rapat persiapan Musda Golkar Provinsi Lampung langsung dipimpin ketua DPD I Arinal Djunaidi dan dihadiri Wakil Ketua DPP Partai Golkar Azis Syamsuddin, rapat tersebut guna menindaklanjuti surat dari DPP nomor : SE-01/GOLKAR/I/2020 perihal Musda Provinsi Partai Golkar Se-Indonesia.

Melalui surat dari DPP tersebut menginstruksikan seluruh DPD I Partai Golkar Provinsi untuk melaksanakan Musda paling lambat tanggal 5 Maret 2020 dan menyampaikan jadwal pelaksanaan Musda selambat-lambatnya 2 Maret 2020.

Jelang jadwal Musda konsolidasi dan komunikasi internal Partai Golkar Lampung terus berjalan, rencana Musda yang akan digelar 1 Maret 2020 akan berlangsung demokratis membuat kondisi kader, sayap dan hasta karya partai Golkar menentukan sikap. Sebelumnya pernyataan dukungan kepada Arinal Djunaidi disampaikan oleh Korbid Pemenangan Pemilu DPD I H. Tony Eka Chandra, yang di amini oleh Korbid kepartaian I Made Bagiasa serta diikuti kader arus bawah, kemudian AMPG se-Provinsi Lampung juga telah menyatakan dukungan kepada Arinal Djunaidi.

Kali ini Arinal Djunaidi yang juga Gubernur Lampung, mendapat dukungan dari ketua Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Provinsi Lampung, Ardito Wijaya.

Dikatakan Ardito bahwa, AMPI akan menjaga keputusan DPD I Partai Golkar. “Sesuai dengan pasal 26 AD/ART AMPI menyerahkan kebijakan politiknya kepada ketua Dewan Pembina AMPI Provinsi Lampung yaitu Ir. H. Arinal Djunaidi” katanya seperti yang dilansir oleh Jurnalis Jarrak Media Grup melalui lingkarindonesia.id. Selasa (11/2).

Lebih lanjut Ardito yang juga sebagai calon Wakil Bupati Lampung Tengah yang berpasangan dengan Musa Ahmad, S.Sos sebagai Bupati Lampung Tengah menambahkan, apapun langkah yang diambil Arinal Djunaidi dalam musda Golkar, AMPI sebagai Ormas Partai Golkar siap mengamankan.

“Siapapun yang didukung ketua Dewan Pembina Arinal Djunaidi, AMPI akan ikut mengamankan, tegasnya. /JBM

Editor ; Eno

 

Banner Iklan Rafting Jarrak Travel

Related Articles

12 Comments

  1. 376493 936448You may uncover two to three new levels inside L . a . Weight loss and any 1 someone is incredibly important. Initial stage may possibly be real melting away rrn the body. lose weight 870617

  2. 217071 137455Greatest fighter toasts ought to entertain and supply prize on your couples. Initially audio system next to obnoxious crowd would be wise to recognize one particular gold colored strategy as to public speaking, which is private interests self. very best man jokes 550624

  3. 698302 248775Hello, you used to write great, but the last few posts have been kinda boringK I miss your tremendous writings. Past several posts are just a little bit out of track! come on! 590624

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button